Sunday, August 31, 2008
Selamat Berpuasa
Monday, August 25, 2008
StudioKeramik TV -- Aktivitas Kerja 01
Salah satu kegiatan siswa prakerin, membuat binatang dengan teknik cetak tuang. Dikerjakan oleh salah satu siswi dari SMK 1 Banjarbaru.
Friday, August 22, 2008
Bereksperimen dengan Tungku Bak Terbuka
Tungku tersebut berbahan bata tahan api bekas dan banyak yang tidak utuh. Bata-bata tersebut disusun menyerupai silinder 45 cm efektif, tingginya 82 cm. Pada susunan atas sengaja diberi sisa tungku listrik kecil yang telah lama rusak.
Pada bagian bawah terdapat 2 lubang untuk umpan bahan bakar kayu. Sebagai penyangga benda keramik yang dibakar maka diatas lubang bahan bakar diberi semacam lembaran plat besi berlubang (atau bisa juga strimin tebal). Yang penting api dapat naik keatas, dan penyangga tersebut cukup kuat menyangga benda keramik dan tahan pada suhu tinggi.
Foto-foto proses pembakaran:
Lubang tempat kayu bakar
Benda keramik hasil pembakaran dengan tungku bak
Thursday, August 21, 2008
Walaupun sudah tengah tahun, tetap semangat bersih-bersih
What are you doing Pak Gie?
Kekeceh di kolam
Waduh...
Rajin baget nyapunya...
Suejukk...
Jumat, 22 Agustus 2008
Seperti biasa setelah senam pagi hari Jumat kami bersama-sama kerja bakti membersihkan lingkungan Studio Keramik. Tetapi ada yang tidak biasa, karena hari ini anak-anak prakerin dari Jepara dan Banjarbaru yang jumlahnya 5 dengan semangat ikut kerja bakti bersama para staf disini. Wuih...pagi ini suasana begitu meriah. Tidak perlu lama-lama untuk bersih lingkungan, paling lama 1 jam, asal dilaksanakan rutin kelihatan juga bersihnya.
Pada upacara 17 Agustus 2008 kemarin, Studio Keramik mendapatkan penghargaan sebagai unit terbersih untuk kelompok unit/studio kria dan seni rupa. Alhamdulillah kerja keras yang selama ini kami lakukan tidak sia-sia.
Pada posting kali ini Studio mengucapkan terimakasih kepada seluruh staf yang tetap memelihara tempat kerjanya dengan baik, terutama sekali kepada Mas Rumidi. Beliau adalah staf yang paling berperan dalam hal kebersihan dan kerapian. Juga kepada Mas Urep.
Ok, keep work in comfort environment!
Thursday, August 14, 2008
Prakerin SMKN 1 Banjarbaru (Kalimantan Selatan)
Saat-saat awal mulai bekerja.....
Dua siswa SMKN 1 Banjarbaru mulai mengikuti prakerin di Studio Keramik. Kedua siswa ini merupakan siswa kelas 12 yang akan berkerja di Unit Produksi Studio Keramik selama 4 bulan. Didampingi oleh guru pembimbingnya yaitu Bapak Bejo Santoso, S.Sn; Selasa 13 Agustus 2008 diserahterimakan kedua siswa tersebut untuk mengikuti prakerin dengan bimbingan penuh instruktur/widyaiswara Studio keramik.
Seperti biasanya, selain berkerja di unit produksi, siswa-siwa juga akan belajar keteknikan secara mandiri/dengan bimbingan, mengembangkan kreatifitasnya secara luas, dan belajar membuat sesuatu dengan terencana dan terdokumentasi. Sehingga produk yang mereka buat harus melalui proses desain yang jelas dan proses yang dilakukan terdokumentasi dalam sebuah portofolio. Hal ini sangat penting sebagai bekal pengerjaan tugas akhir nantinya.
Selamat bekerja dan belajar.
Friday, August 8, 2008
Lokasi Studio Keramik
Thursday, August 7, 2008
Membuat Kotak Dengan Teknik Lempeng

Teknik lempeng digunakan untuk membuat bentuk-bentuk utamanya bentuk yang memiliki sudut, seperti bentuk kubus, kotak, persegi panjang, segitiga, segi lima , hexagon dan lain sebagainya.
Didalam teknik lempeng di bedakan menjadi 2 jenis tanah :
- Lempeng lunak (soft slabbing)
- Lempeng "keras" (hard slabbing)
Jenis lempengan dengan tanah lunak sangat responsive (memudahkan untuk di bentuk), folding (dapat dilipat), crumpling (keriput/kusut), frilling (rumbai-rumbai) dan mudah untuk dibengkokan. Teknik ini jika di kriya tekstil hampir seperti membuat baju atau seni melipat kertas (origami). Sedangkan lempeng "keras" sama seperti joinery (menyambung/merangkai).
Produk yang dapat dibuat dengan teknik ini antara lain :
Lempeng bentuk datar : berupa tegel, relief, papan nama, hiasan dinding dan sebagainya.
Lempeng lipat : wadah, standar buku, tempat surat dan lain-lain.
Lempeng dengan acuan (former) berupa : berbagai bentuk wadah.
Lempeng sambung produknya berupa : tempat alat tulis, asbak, vas, tempat perhiasan dan lain sebagainya.
Untuk memperkuat pada bagian sambungan, pada teknik ini biasanya ditambahkan pilinan pada sudut-sudut yang dirangkai.
Cara menyambung lempengan dilakukan dengan menggores bagian yang akan disambung dan mengolesinya dengan lumpur tanah kemudian disatukan denga kuat.
Berikut ini urutan gambar membuat kotak dengan teknik slab/lempeng.
1. Membuat lempengan dengan roller pin.

2. Memotong lempengan

3. Membuat goresan untuk sambungan

4. Merakit (menyambung antarbagian)

5. Merapikan
Wednesday, August 6, 2008
Industri Kreatif (Tulisan ke-2)

Setelah bergulir sekitar 3 tahun di Indonesia, Ekonomi Kreatif dan Industri Kreatif semakin hangat dibicarakan baik oleh pemerintah, swasta dan pelakunya sendiri. Khususnya pemerintah sudah semakin menaruh perhatiannya. Sedikitnya ada Departemen Perdagangan, Departemen Perindustrian, Departemen Kebudayaan dan Pariwisata, Departemen Komunikasi dan Informasi, dan Departemen Tenaga Kerja. Bagaimanakah menentukan peranan pemerintah sesuai dengan TuPokSinya? Karene karena istilah "industri" pada Industri Kreatif, menimbulkan banyak interpretasi, bagaimanakah mencocokan secara kontekstual antara Ekonomi Kreatif, Industri Kreatif dengan Undang Undang no. 5/1984 tentang Perindustrian (klik). Sebagai bahan anda untuk bekontemplasi, berikut disajikan berbagai sudut pandang mengenai Ekonomi Kreatif dan Industri Kreatif. Tulisan berbahasa inggris adalah copy-paste dari sumber aslinya, dibiarkan begitu agar tidak ada distorsi makna efek dari penterjemahan. Selamat menikmati.
A. Terminologi Dasar
Creative Industry: Berdasarkan referensi dari luar negeri: Creatives Industries as those industries which have their origin in individual creativity, skill & talent, and which have a potential for wealth and job creation through the generation and exploitation of intellectual property. This includes: advertising, architecture, the art and antiques market, crafts, design , designer fashion, film and video, interactive leisure software, music, the performing arts, publishing, software and computer services, television & radio.
Dari definisi ini Departemen Perdangangan RI mencari tahu lebih jauh bagaimana cara menghitungnya, maka didapati salah satu metoda penghitungan dengan cepat dengan menggunakan data sekunder yaitu berbasis KBLI (data dari BPS). Dari situ didapati ada 14 subsektor yang bisa diserap angka-angka kotribusi ekonominya. Namun data dari BPS tidak cukup, sehingga pemetaan yang dilakukan oleh Departemen Perdagangan, mencari juga dari data lain seperti dari Asosiasi, publikasi dimedia dan interview.
Definisi creativity, skill, talent:
- Creativity (or creativeness) is a mental process involving the generation of new ideas or concepts, or new associations between existing ideas or concepts
- A Skill is the ability or talent to perform a task well or better than average
- Talent is a personal gift/skill
Economy vs economics
An economy is the system of human activities related to the production, distribution, exchange, and consumption of goods and services .
Economics is the social science that studies the production, distribution, and consumption of goods and services.:The term 'economics' is from the Greek for oikos (house) and nomos (custom or law), hence "rules of the house(hold)."
A definition that captures much of modern economics is that of Lionel Robbins in a 1932 essay: "the science which studies human behaviour as a relationship between ends and scarce means which have alternative uses." Scarcity means that available resources are insufficient to satisfy all wants and needs. Absent scarcity and alternative uses of available resources, there is no economic problem. The subject thus defined involves the study of choices as they are affected by incentives and resources.
Industry
industry or sector (from Latin industrius, "diligent, industrious ") is the manufacturing of a good or service within a category.
There are four key sectors of industry: the primary sector, largely raw material extraction industries such as mining and farming; the secondary sector, involving refining and manufacturing; the tertiary sector, which deals with services (such as law and medicine) and distribution of manufactured goods; and the quaternary sector, a relatively new type of industry focussing on technological research, design and development such as computer programming and biochemistry.
In economics and urban planning, industry is a synonym for the secondary sector, which is a type of economic activity involved in the manufacturing of raw materials into goods and products.
Creative Economy
Ada juga pendapat yang menyatakan ekonomi kreatif sama dengan industri kreatif (klik) dan (klik). Ada pula yang mencoba untuk mengartikan sebagai berikut:
Riset oleh New England Foundation of the Arts (NEFA) menyebutkan: Therefore, our definition of the creative economy is represented by the ‘cultural core.’ It includes occupations and industries that focus on the production and distribution of cultural goods, services and intellectual property. Excluded are products or services that are the result of non-culturallybased innovation or technology. While a broader notion of the creative economy is valuable to examine, we concentrate on what could be considered the cultural component of the creative economy. The occupations and industries we include in this cultural component are listed in the Appendix (document: click).
The center circle, labeled “Cultural Core,” represents NEFA’s new research defi nition and is nested within a broader circle of creative industries. The band around the core labeled “Cultural Periphery” represents the occupation and industry categories that may be added to the core to customize a particular local creative economy study being done.
B. Creative Industry vs Creative Economy
Jika direnungkan berdasarkan makna katanya, maka berdasarkan literatur yg diperoleh di atas, dapat dicoba untuk mengambil kesimpulan atas beberapa pemahaman dasar:
- Industri pada dasarnya tidak hanya berfokus kepada produksi dari barang atau jasa, tetapi juga terhadap distribusi, pertukaran (sales, komersialisasi) serta konsumsi dari barang dan jasa (lihat kelompok industri menurut wikipedia). Hanya saja industri selalu dikaitkan dengan pabrikasi atau manufaktur (secondary industry), karena pada era industrialisasi ditandai dengan perkembangan secara dramatis dari industri manufaktur ini.
- Industri merupakan bagian dari ekonomi, atau bisa dikatakan industri merupakan segmentasi dari ekonomi (dalam upaya manusia untuk memilah-milah aktivitas ekonomi secara lebih mendetil).
- Industri dapat dibedakan menjadi sektor-sektor utama (versi wikipedia ada 4 sektor utama, kalau berdasarkan BPS ada 9 sektor utama), yang mendasari pembagian lapangan usaha. Kelompok industri kreatif ini (misalnya: musik, periklanan, arsitektur, dll) akan memiliki lapangan usaha yang merupakan bagian dari beberapa sektor industri. Sebagian besar dari lapangan usaha industri kreatif ini merupakan industri jasa. Contoh: Kerajinan akan terdiri dari sektor industri pengolahan (kode: 171-361) dan kelompok sektor perdagangan, hotel dan restoran (369-525)
Berdasarkan kontemplasi ini, maka:
Jika kita bicara tanpa melihat kelompok industrinya: seperti periklanan, arsitektur, dll, kita dapat menyebutnya sebagai ekonomi kreatif (melihat secara totalitas). Sedangkan jika kita spesifik bicara mengenai kelompok industrinya seperti periklanan, arsitektur, dll, maka sebaiknya kita menyebutkan sebagai kelompok industri atau industri jika kita lebih spesifik lagi berbicara industri yang ada di dalam kelompok industri tersebut. Contoh jika kita bicara kelompok industri kreatif kerajinan, maka didalamnya akan terdapat industri furniture, industri batik, industri jasa perdagangan eceran, besar, ekspor, dan industri –industri lainnya. Jadi ibarat berbicara sistem dan subsistem.
Universe dari ekonomi kreatif menurut definisi Departemen Perdagangan hingga saat ini, maka akan meliputi seluruh industri yang termasuk dalam 14 kelompok industri yang sudah diidentifikasikan.
Universe dari kelompok industri kreatif , adalah industri-industri yang menjadi bagian dari kelompok industri kreatif tersebut. Kelompok terkecilnya adalah industri itu sendiri, misal: industri jasa periklanan, industri batik, industri furniture. Hal ini yang coba sesuaikan dengan pendekatan KBLI (klasifikasi Baku Lapangan Usaha Indonesia)
Beberapa usulan dari Focus Group Discussion yang dilakukan Departemen Perdagangan bulan April lalu:
Ada usulan sebaiknya dibedakan antara ekonomi kreatif dengan industri kreatif. Ekonomi kreatif belum tentu industri kreatif karena ekonomi kreatif juga menghitung aktifitas perdagangan domestik maupun ekspor dari produk-produk kreatif. Industri kreatif sudah tentu ekonomi kreatif karena didalam setiap industri kreatif selalu terdapat proses penciptaan dan atau ada aktivitas R&D. Kekuatan industri kreatif ada pada R&D dan komersialisasi (marketing).
Usulan tersebut lebih melihat dari aktivitas yang dilakukan. Keyword: Sektor, kelompok industri kreatif , industri kreatif , ekonomi kreatif Sektor = 9 sektor utama BPS (industri pengolahan; Pertanian, peternakan, Kehutanan dan perikanan; Perdagangan, hotel dan Restoran; dll). Kelompok industri kreatif = 14 kelompok industri kreatif yang sudah diidentifikasikan dalam studi.
Industri kreatif (versi Departemen Perdagangan RI) mengacu pada definisi: "Industries which have their origin in individual creativity, skill & talent, and which have a potential for wealth and job creation through the generation and exploitation of intellectual property", contoh: industri batik, industri jasa arsitektur, industri jasa periklanan."
Ekonomi kreatif = keseluruhan dari industri kreatif, yaitu seluruh industri yang tercakup dalam kelompok industri kreatif.
Sudut pandang ini membutuhkan banyak masukkan dari semua pemangku kepentingan, khususnya kaitannya dengan Undan-undang No.5/1984 tentang Perindustrian.
referensi:
- http://en.wikipedia.org/wiki/creative industry,
- http://www.ceans.org/whatisthecreativeeconomy1.html .
- The Creative Economy: The New Definition” A research framework for New England and beyond, including aneconomic analysis of New England’s cultural industries and workforce”, New England Foundation for the Arts,2007, Douglas DeNatale, Ph.D., Gregory H.Wassal,Ph.D. (click)
- Focus Group Discussion yang dilakukan di Departemen Perdagangan RI, April 2008. Mengundang Akademisi, Praktisi dan Pemerintah dari departemen terkait.
- Undang Undang no. 5/1984 tentang Perindustrian (klik).
http://ekonomikreatif.blogspot.com/2008/04/berbagai-sudut-pandang-tentang-ekonomi.html
Tuesday, August 5, 2008
Peserta Diklat Guru SLB belajar Teknik Pilin
Peserta diklat guru SLB belajar teknik pilin
Memasuki minggu ke-3 para peserta diklat belajar membuat keramik dengan teknik pilin, setelah mereka belajar desain dan teknik pijit pada minggu sebelumnya.
Sekali lagi, tujuan diklat kali ini bukanlah penguasaan kompetensi keramik secara matang/mahir, tetapi pengalaman belajar membuat keramik-keramik sederhana-lah tujuan yang lebih realistis. Dengan tujuan ini para guru dapat menerapkannya pada siswa luar biasa, dengan fasilitas yang ada dan bukan dengan fasilitas yang ideal.
Membuat Keramik dengan Teknik Pilin
1. Membuat pilinan dengan alas meja kerja atau tangan lamgsung.


2. Alas benda dapat dibuat dengan pilinan atau lempengan tanah liat.

3. Menghaluskan alas benda

4. Memasang dan menyambung pilinan dengan alas.

5. Menghaluskan permukaan benda


6. Menghaluskan keseluruhan permukaan

7. Benda siap dikeringkan.

Selamat mencoba....
sumber gambar: internet